Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hubungan antara kebiasaan makan pagi dengan hasil belajar siswa. Penelitian ini termasuk penelitian korelasi (sebab-akibat). Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas ilmu alam SMA Negeri 3 Watansoppeng tahun ajaran 2012/2013. Sampel penelitian yang digunakan yaitu sampel jenuh menggunakan seluruh siswa kelas ilmu alam yang terdiri dari 109 siswa. Data penelitian kebiasaan makan pagi diperoleh melalui angket dan data hasil belajar siswa diperoleh dari leger yang kemudian diolah dengan analisis statistik deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan nilai sig 0,000 < 0,05 artinya kebiasaan makan pagi berkorelasi dengan hasil belajar siswa. Nilai korelasi 0,452 berada pada kategori sedang, artinya hubungan kebiasaan makan pagi dengan hasil belajar adalah berkorelasi sedang.

Keywords

Kebiasaan makan pagi hasil belajar siswa

Article Details

How to Cite
Firdaus, F., & Rasydianah, R. (2019). HUBUNGAN KEBIASAAN MAKAN PAGI DENGAN HASIL BELAJAR SISWA . BIOMA: Jurnal Biologi Dan Pembelajarannya, 1(1), 33-40. Retrieved from https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/bioma/article/view/577