Main Article Content

Abstract

Salah satu warisan budaya aksara nusantara, aksara lontara saat ini perlu di lestarikan agar tidak mengalami kepunahan. Beberapa hal yang menyebabkan aksara Lontara ini terancam punah diantaranya adalah tren penggunaan bahasa asing yang didukung oleh pesatnya perkembangan teknologi, serta kurangnya pendidikan dan pembelajaran yang mendukung kelestarian aksara Lontara pada generasi mudaPengenalan huruf aksara lontara menggunakan metode Convolutional Neural Network merupakan suatu sistem yang mampu menegenali huruf aksara lontara secara realtime. Pada penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksperimen karena penelitian ini bersifat uji coba dimana penelitian ini menghasilkan suatu sistem pengenalan huruf aksara lontara dengan hasil akhir berupa perhitungan persentase pengujian. Implementasi Convolutional Neural Network sebagai metode yang digunakan untuk mendapatkan model. Berdasarkan tingkat akurasi terhadap model yang di dapatkan pada proses training dengan menggunakan 575 data uji sebanyak 48 data uji yang tidak dapat dikenali oleh sistem dan 527 data yang dapat dikenali dengan persentase sebesar 91.6%. Algoritma CNN sudah cukup baik dalam melakukan pengenalan huruf aksara lontara.

Article Details

How to Cite
mustafa, mukhdar, Nur, N., wajidi, farid, Asnan Cirua, A. A., & Ismaun. (2024). Pengenalan Huruf Aksara Lontara Menggunakan Metode Convolutional Neural Network. Journal of Computer and Information System ( J-CIS ), 7(1), 34-42. https://doi.org/10.31605/jcis.v7i1.3768