Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm <p><em>Nama Jurnal: </em><strong>Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat</strong><br><em>Frekuensi :</em> 3 issues a year (Maret-Juni, Juli-Oktober &amp; November-Februari)<br><em>DOI :&nbsp;</em><br><em>ISSN : 2962-987X</em><br><em>Editor-in-chief :</em> <strong>Muhammad Nasir Badu, Ph.D</strong></p> <p><strong>Eksekutif Editor:</strong> <br><em>Penerbit :</em><strong><em>&nbsp;<a href="https://unsulbar.ac.id/">Universitas Sulawesi Barat</a></em></strong><br>Pengelola: Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat dan Penjaminan Mutu, Universitas Sulawesi Barat<br><strong><em>Website : https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm</em></strong></p> en-US [email protected] (JIPM) [email protected] (Wandi Abbas) Tue, 03 Dec 2024 12:59:06 +0800 OJS 3.1.2.1 http://blogs.law.harvard.edu/tech/rss 60 Penataan Parkir Di Mesjid Lapeo Desa Lapeo Kec. Campalaian Kab. Polewali Mandar https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/3512 <p>Perparkiran merupakan salah satu instrumen manajemen transportasi yang berpengaruh terhadap efektivitas dan efisiensi transportasi. Kondisi system perparkiran yang belum optimal dapat memberikan gangguan sangat berarti bagi sistem lalu lintas, salah satu masalah dari sistem perparkiran yang belum optimal yaitu dapat menimbulkan kemacetan terhadap mobilitas pergerakan. Pengabdian masyarakat ini bertujuan meningkatkan pengetahuan, pemahaman panitia mesjid dan masyarakat terkait penataan parkir di mesjid Lapeo. Kegiatan pengabdian berlangsung di Kantor Desa Lapeo Kec. Campalaian &nbsp;Kab. Polewali Mandar &nbsp;pada tanggal 24 bulan Nopember 2023. Tahap kegiatan terdiri dari persiapan yaitu dengan perkenalan kepada masyarakat desa lapeo, tahap kedua pemaparan materi serta diakhiri dengan tahap diskusi dan tanya jawab. Hasil kegiatan pengabdian yaitu menambah wawasan Panitia mesjid dan masyarakat mengenai penataan tata tertib parkir , dan memberikan contoh sirkulasi perparkiran yang tepat dan benar.</p> Syukuriah Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/3512 Tue, 03 Dec 2024 12:56:47 +0800 Penyuluhan Hukum Penanggulangan Peredaran Gelap Narkotika di Kalangan Pelajar Kelurahan Barombong https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4074 <p>Kegiatan pengabdian kepada masyarakat dilaksanakan pada pertengahan bulan Juni tanggal 13 Juni 2024, bertempat di ruang Aula Kelurahan Barombong, Kota Makassar ini telah memberikan sumbangan yang sangat berarti bagi warga masyarakat khususnya di Kelurahan Barombong, mendapat sambutan yang sangat baik dan antusiasme yang tinggi. Penyuluhan Hukum tentang Penanggulangan Peredaran Gelap Narkotika di Kalangan Pelajar yang dilaksanakan ini merupakan salah satu cara untuk mencegah terjadinya pengaruh-pengaruh negatif narkotika terhadap kehidupan generasi muda/pelajar, sehingga diharapkan dengan penyuluhan hukum ini dapat dijadikan sebagai langkah awal untuk mencegah peredaran gelap narkotika dan peran serta masyarakat meningkatkan kesadaran hukum di lingkungan Kelurahan Barombong sebagai upaya preventif untuk mengurangi resiko terjadinya peredaran gelap narkotika di kalangan pelajar Kelurahan Barombong. Seperti akhir-akhir ini banyak terdapat pemberitaan mengenai meningkatnya kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika di kalangan pelajar/generasi muda yang merupakan masalah yang masih menjadi perhatian penting dalam dunia hukum pidana, Dalam skala yang lebih luas, banyak generasi muda/pelajar di kota – kota besar di Indonesia yang menjadi pelaku sekaligus korban tindak pidana penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika. Selain itu, kurangnya perhatian masyarakat terhadap bahaya dan resiko penyalahgunaan narkotika di kalangan pelajar menjadi penyebab utama terhadap meningkatnya masalah penyalahgunaan narkotika di seluruh wilayah Indonesia yang terjadi dalam beberapa waktu terakhir ini.</p> <p>&nbsp;</p> Dirga Agung, Lidwina Aprilliana Allo Tangko, Andi Dewi Pratiwi Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4074 Tue, 17 Dec 2024 21:57:30 +0800 Membangun Kesadaran bahaya Cyberbullying dan Upaya Pencegahannya bagi Pelajar SMPN 3 Watukumpul https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4120 <p>Cyberbullying menjadi ancaman serius bagi perkembangan mental dan emosional pelajar, terutama di kalangan remaja. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran mengenai bahaya cyberbullying dan mengedukasi pelajar SMP 3 Watukumpul mengenai upaya-upaya pencegahannya. Program ini melibatkan serangkaian kegiatan seperti sosialisasi, presentasi interaktif, dan simulasi kasus untuk memberikan pemahaman mendalam tentang bentuk-bentuk cyberbullying, dampak psikologis yang ditimbulkannya, serta cara-cara melindungi diri dan orang lain dari tindakan tersebut. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan peningkatan pemahaman dan kesadaran pelajar tentang bahaya cyberbullying, serta keterampilan mereka dalam mengidentifikasi dan mencegah tindakan tersebut di lingkungan sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari. Dengan demikian, program ini diharapkan dapat berkontribusi pada pembentukan lingkungan sekolah yang lebih aman dan kondusif bagi perkembangan siswa.</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata kunci: </strong><em>Cyberbullying, Sosialisasi, Pencegahan, Pelajar SMP, KKN.</em></p> Raihan Zhafiriensyah, Alfina Azzahra Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4120 Thu, 26 Dec 2024 08:00:29 +0800 Pelatihan Penelitian Metode Kuantitatif dan Systematic Literature Review bagi Dosen dan Mahasiswa https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4437 <p>Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dasar mengenai penelitian dengan menggunakan metode kuantitatif dan <em>systematic literature review</em>. Melalui pemahaman mengenai kedua metode penelitian tersebut diharapkan kegiatan tri dharma perguruan tinggi dapat berjalan dengan hasil yang optimal dan berkualitas terutama bidang penelitian. Metode pelaksanaan pelatihan yang digunakan yaitu diskusi terarah dengan pemaparan materi secara interaktif. Kegiatan dilaksanakan secara daring pada tanggal 5 Oktober 2024 dan dihadiri oleh 200 peserta yang terdiri dari dosen dan mahasiswa Universitas Sulawesi Barat. Materi disampaikan dengan alokasi waktu 135 menit (3jp). Materi pertama membahas mengenai jenis-jenis penelitian kuantitatif yang sedang tren dalam publikasi internasional beserta langkah-langkah pelaksanaannya. Materi kedua berfokus pada penelitian sintesis termasuk langkah-langkah dalam pelaksanaan <em>systematic literature review</em>. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang metodologi penelitian, dibuktikan dengan tingkat partisipasi aktif dalam sesi diskusi dan hasil evaluasi post-test. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas penelitian dan publikasi ilmiah di lingkungan Universitas Sulawesi Barat.</p> Hilman Qudratuddarsi, Eli Meivawati, Fitrasari, Risman Saputra Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4437 Thu, 26 Dec 2024 08:05:38 +0800 Seni Pertunjukan Tradisional di Persimpangan Zaman: Studi Kasus Kesenian Gamelan dan Jaran Ebeg Bongas Watukumpul Pemalang https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4132 <p>Seni pertunjukan tradisional menghadapi tantangan signifikan di tengah arus globalisasi dan perubahan sosial yang pesat. Penelitian ini mengkaji keberlanjutan kesenian Gamelan dan Jaran Ebeg di Desa Bongas, Watukumpul, Kabupaten Pemalang, yang berada di persimpangan zaman. Dengan menggunakan pendekatan kualitatif dan metode studi kasus, penelitian ini bertujuan untuk memahami bagaimana masyarakat setempat menjaga eksistensi dua kesenian ini melalui adaptasi dan inovasi tanpa menghilangkan nilai-nilai tradisional. Data diperoleh melalui observasi partisipatif, wawancara mendalam, dan analisis dokumen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Gamelan dan Jaran Ebeg tidak hanya berperan sebagai sarana hiburan, tetapi juga sebagai alat edukasi, penguat identitas budaya, dan perekat sosial komunitas. Meskipun minat generasi muda terhadap kesenian ini mengalami penurunan, upaya pelestarian tetap dilakukan melalui pendidikan informal dan kolaborasi antar komunitas. Penelitian ini menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dan dukungan pemerintah dalam menjaga keberlanjutan seni tradisional ini agar tetap relevan di tengah dinamika perubahan zaman.<strong>Kata kunci</strong>: kesenian tradisional, gamelan, jaran ebeg, pelestarian budaya, perubahan sosial.</p> <p><strong>Kata kunci</strong>: seni pertunjukan tradisional, gamelan, jaran ebeg, pelestarian budaya, globalisasi</p> Sofiana Ismatul Hawa, Laelin Reza Nur Anisa Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4132 Thu, 26 Dec 2024 08:13:22 +0800 Education on the Utilization of Lerak (Sapindus Rarak DC) as an Environmentally Friendly Detergent Alternative for Chemistry Teaching Materials https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4489 <p><em>The use of detergent is currently very widespread due to their effectiveness in removing stains compared to reguler soap. However, there are often overlooked environmental impacts associated with the use of these detergents. The environmental damage caused by detergents is a challenge in human life. Therefore, it is essential to transition to using more environmentally friendly alternatives. This initiative focuses on educating the use of Lerak (soapberry) as a natural alternative to chemical detergents. Lerak, also known as soapnut or soapberry, is the fruit of the Sapindus tree, which has long been used as a natural cleaning agent. Lerak contains saponins, a natural substance that produces foam and has cleaning properties. The components of Lerak are similar to those found in commercial soap and can help mitigate environmental damage.</em></p> A. Mutmainnah Taslim, Ayu Indayanti Ismail, Meili Yanti Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4489 Thu, 26 Dec 2024 08:17:28 +0800 Pelatihan Pemanfaatan Laboratorium Virtual (Virtual Laboratory) sebagai Media Praktikum IPA Berbasis Digital https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4365 <p><strong>Abstrak</strong></p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p>Pelaksanaan praktikum menjadi bagian yang sangat penting dalam penyampaian berbagai materi pembelajaran IPA. Namun realita di lapangan, masih ditemukan sekolah maupun perguruan tinggi yang fasilitas laboratoriumnya masih sangat minim sehingga menghambat pelaksanan praktikum di tempat tersebut. Melalui program pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh dosen prodi Pendidikan IPA, FKIP, Universitas Sulawesi Barat maka dilaksanakan program pelatihan “Pemanfaatan Laboratorium Virtual (<em>Virtual Laboratory</em>) sebagai Media Praktikum IPA Berbasis Digital”. Kegiatan Dilaksanakan pada tanggal 21 September – 01 November 2024 bertempat di Universitas Sulawesi Barat dengan peserta sebanyak 34 orang mahasiswa Prodi Pendidikan IPA. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah <em>Participatory Action Research</em> (PAR) dengan 3 tahapan kegiatan yaitu (a) persiapan, (b) pelaksanaan, dan (c) refleksi dan evaluasi. Kegiatan pengabdian masyarakat ini memberikan dampak yang signifikan dalam memperkuat kompetensi peserta dalam mengintegrasikan teknologi digital ke dalam pembelajaran IPA serta efektif untuk mengatasi keterbatasan laboratorium fisik.</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong>Kata kunci</strong>: laboratorium virtual, praktikum IPA,t eknologi digital</p> <p>&nbsp;</p> <p><strong><em>Abstract</em></strong></p> <p><em>&nbsp;</em></p> <p><em>Many schools and higher education institutions still face significant limitations in laboratory facilities, which hinders the effective implementation of experiment in science. Through a community service program organized by the faculty members of the Science Education Department, Faculty of Teacher Training and Education, Universitas Sulawesi Barat, a training program entitled "Utilizing Virtual Laboratories as a Digital-Based Practical Media for Science Education" was conducted. The activity took place from September 21 to November 1, 2024, at Universitas Sulawesi Barat, with 34 participants from the Science Education Program. The method implemented in this program was Participatory Action Research (PAR), which consisted of three stages: (a) preparation, (b) implementation, and (c) reflection and evaluation. This community service initiative has had a significant impact on strengthening the participants' competence in integrating digital technology into science education, effectively addressing the limitations of physical laboratories.</em></p> <p><strong><em>Keywords</em></strong><em>: virtual laboratory, science practicum, digital technology</em></p> Nur Rahmah, Jumriani, Hilman Qudratuddarsi Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4365 Thu, 26 Dec 2024 08:22:44 +0800 Sosialisasi Bahaya Napza (Narkotika, Psikotropika, Dan Zat Adiktif) Di Sekolah M.A Pergis Campalagian https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4634 <p><em>Abstrak harus memberikan gambaran yang jelas terkait isi artikel. Abstrak harus memuat tujuan pengabdian, metode yang digunakan, temuan penting atau hasil pengabdian, dan kesimpulan.Penulis juga disarankan untuk menambahkan sedikit ulasan masalah pengabdian di awal abstrak sebagai pengantar. Abstrak ditulis dengan huruf tegak dengan panjang 150-200 kata. Jika abstrak melebihi 200 kata, maka editor akan meminta penulis harus memperbaikinya. Pada kondísi tertentu editor memiliki hak untuk memperbaiki abstrak agar sesuai dengan panduan atau standar jurnal. Jenis font yang digunakan adalah Cambria 10 pt spasi 1. Abstrak ditulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris. Jika dalam bahasa Indonesia, maka kata atau istilah yang berasal dari bahasa Inggris atau bahasa asing yang lain ditulis dalam cetak miring(italic).Abstrak dituliskan dengan bahasa yang ringkas dan jelas, tidak memuat acuan daftar pustaka, dan lengkap menggambarkan esensi isi artikel secara keseluruhan.</em></p> Dewi Nuraliah, Muhammad Sulthan, Zainuddin Losi, Pahruddin, Taufik Ikhsan Copyright (c) 2024 Beru'-beru': Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat https://ojs.unsulbar.ac.id/index.php/jipm/article/view/4634 Sun, 29 Dec 2024 15:46:50 +0800