Panjang dan Bobot Ileum Ayam Broiler yang Dipelihara pada Kepadatan Tinggi yang Ditambah Enkapsulasi Ekstrak Buah Parijoto (Medinilla speciosa) pada Ransum

Length and Ileal Weight of Broiler Chickens Reared at High Density Supplemented with Encapsulated Extracts of Patijoto Fruit in the Ration

  • Maura Audina Oktaviona Program Studi S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro
  • Vitus Dwi Yunianto Program Studi S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro
  • Sri Sumarsih Program Studi S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro
  • Sugiharto Sugiharto Program Studi S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro
  • Lilik Krismiyanto Program Studi S1 Peternakan, Fakultas Peternakan dan Pertanian, Universitas Diponegoro
Keywords: Ayam broiler, Ekstrak buah parijoto, Enkapsulasi, pPanjang dan bobot ileum

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengkaji penambahan enkapsulasi ekstrak buah parijoto (Medinilla speciosa) pada ransum terhadap panjang dan bobot relatif ileum ayam broiler yang dipelihara dengan kepadatan tinggi. Ternak percobaan yang digunakan yaitu ayam broiler strain Ross unsexed umur 8 hari sebanyak 290 ekor dengan bobot badan rata-rata sebesar 203,04 ± 7,26 g. Ekstrak buah parijoto (EBP) dan enkapsulasi ekstrak buah parijoto (EEBP) sebagai aditif perlakuan. Penelitian disusun menggunakan rancangan acak lengkap dengan 4 perlakuan dan 5 ulangan, sehingga terdapat 20 unit percobaan. Perlakuan yang diterapkan meliputi: T0 = ayam dipelihara dengan kepadatan normal (10 ekor/m2); T1 = ayam dipelihara dengan kepadatan tinggi (16 ekor/m2); T2 = T1 + 0,08 % EBP; dan T3= T1 + 0,08 % EEBP. Parameter yang diukur meliputi panjang dan bobot relatif ileum. Data diolah menggunakan analisis ragam pada taraf signifikansi 5%, jika berpengaruh nyata dilanjutkan uji Duncan pada taraf signifikasi 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan enkapsulasi ekstrak buah parijoto pada ransum berpengaruh nyata (P<0,05) terhadap panjang dan bobot relatif ileum ayam broiler yang dipelihara dengan kepadatan tinggi. Simpulan penelitian adalah penambahan enkapsulasi ekstrak buah parijoto sebesar 0,08 % pada ransum mampu meningkatkan panjang dan bobot relatif ileum ayam broiler yang dipelihara dengan kepadatan tinggi.

Published
2024-12-31