Main Article Content

Abstract

 


Abstrak


 


Terminal Simbuang angkutan darat merupakan salah satu terminal tipe A angkutan kota antar propinsi (AKAP) yang  terletak di pusat kota Kabupaten Mamuju. Transportasi kendaraan umum untuk angkutan antar kota dan antar propinsi, yang beroperasi pada terminal ini sebanyak 10 unit bus yang  beroperasi melalui terminal  Simbuang, armada yang disediakan melayani rute, yaitu  Daya Makassar, Palopo, Toraja, Bulukumba. Pangkep, Sidrap, Pasangkayu, Maros, Barru, Topoyo Dilihat dari tingkat pelayanan pada terminal Simbuang belum optimal  pelayanan yang diberikan oleh pihak pengelola terminal kepada penumpang oleh sebab  dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pelayanan terminal Mamuju berdasarkan variabel yang telah ditentukan yaitu standar pelayanan fasilitas, keselamatan, kebersihan. Pada terminal Mamuju  tidak ada  konektivitas antara angkutan kota dan antar propinsi (AKAP) dikarenakan tidak masuknya angkutan kota ke terminal Simbuang sehingga pada terminal ini tidak terjadi  pergantian moda transportasi.


 


Kata Kunci: AKAP, Moda transportasi ,Rute , Tingkat pelayanan terminal, Tipe A


                                                                                                

Article Details