KONDISI TUTUPAN TERUMBU KARANG DI PULAU-PULAU KECIL KAB. POLEWALI MANDAR
Abstract
Ekosistem pantai yang paling unik dan banyak menarik perhatian yaitu terumbu karang.Penelitian bertujuan mengetahui tutupan dasar terumbu karang,danmengetahui tingkat kerusakan terumbu karang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan September-Desember 2017. Lokasi penelitian bertempat di Desa Tonyaman, Kec. Binuang, Kab. Polewali Mandar meliputi dua belas titik pengamatan yang tersebar pada setiap pulau setiap pulau. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu kuantitatif. Kategori tutupan dasar terumbu karang adalah Hard Coral (HC), Rubble (R), Sand (S), Soft Coral (SC), Dead Coral (DC), dan Other (OT). Penilaian tutupan dasar terumbu karang yaitu menggunakan transek kuadran ukuran 1 m2, dengan teknik pengambilan data mengikuti transek line sepanjang 50 meter. Untuk data pendukung, diambil parameter lingkungan perairan meliputi suhu, salinitas, kecerahan, kecepatan dan arah arus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Berdasarkan tutupan karang hidupnya, maka kondisi tutupan terumbu karang di semua lokasi dalam kondisi buruk (<25 %) (Tabel 2). Kondisi yang terburuk terdapat di Pulau Dea-dea yang tutupannya hanya 5,07 %.Sedangkan kondisi yang mendekati kategori sedang terdapat di Pulau Karamassang dengan tutupan 18,77 %.Kondisi ini menunjukkan rata-rata kondisi terumbu karang di Pulau-pulau kecil Kabupaten Polewali Mandar dalam keadaan rusak sampai kritis
Authors who publish their manuscripts in this Journal agree to the following conditions:
- Copyright in each article belongs to the Universitas Sulawesi Barat (Copyright ©)
- The author acknowledges that this journal has the right to publish articles with the copyright holder to Universitas Sulawesi Barat.
- It is prohibited by law to copy or duplicate part or all of the contents of articles in this journal in any way and in any form and is prohibited from distributing the articles either electronically or printed without written permission from the Jurnal Saintek Peternakan dan Perikanan