Main Article Content

Abstract

Program Asuransi Usaha Ternak Sapi (AUTS) merupakan inisiatif yang dikeluarkan oleh pemerintah dengan tujuan untuk memberikan perlindungan terhadap risiko-risiko yang mungkin terjadi dalam usaha peternakan sapi, seperti kecelakaan, kerugian, kematian karena proses beranak, dan dampak penyakit. AUTS ini didukung oleh pemerintah dan diselenggarakan oleh PT. Jasindo. Tujuan dari penelitian ini untuk melihat kemauan peternak membayarkan premi terlepas dari subsidi yang diberikan oleh pemerintah dan hal-hal yang memengaruhi nilai WTP. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juli 2023 di Kabupaten Polewali Mandar di 3 kecamatan yaitu Kecamatan Luyo, Kecamatan Campalagian dan Kecamatan Limboro. Populasi dalam penelitian ini 402 orang dengan sampel sebanyak 45 penarikan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Data dianalisis menggunakan Contingent Valuation Method dan analisis regresi linear berganda. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa rataan tingkat kesiapan peternak untuk membayar untuk program AUTS adalah sebesar Rp.86.600 per ekor per tahun. Faktor yang paling signifikan dalam memengaruhi kesediaan untuk membayar willingness to pay (WTP) adalah tingkat pendidikan.

Keywords

Asuransi Usaha Ternak Sapi Peternak Premi Willingness to Pay

Article Details

How to Cite
Pratiwi, N. A., & Ermanda, A. (2023). Willingness to Pay Peternak terhadap Program Asuransi Usaha Ternak Sapi di Kabupaten Polewali Mandar. Jurnal Sains Dan Teknologi Peternakan, 5(1), 8-17. https://doi.org/10.31605/jstp.v5i1.2975