Main Article Content

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) bagaimana peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik sebelum dan setelah diajar metode pemberian tugas variatif dengan model  kooperatif tipe numbered head together (NHT) di SMA Negeri 1 Sendana; (2) bagaimana peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik sebelum dan setelah diajar metode ceramah dengan pembelajaran konvensional di SMA Negeri 1 Sendana; (3) apakah terdapat perbedaan yang signifikan hasil belajar kognitif peserta didik antara kelas yang menggunakan metode pemberian tugas variatif dengan model kooperatif tipe numbered head together (NHT) dan kelas yang menggunakan metode ceramah dengan pembelajaran konvensional di SMA Negeri 1 Sendana. Jenis penelitian adalah kuasi-eksperimen dengan desain nonequivalent control group design. Kelas eksperimen menggunakan metode pemberian tugas variatif dengan model kooperatif tipe numbered head together (NHT) sedangkan kelas kontrol menggunakan metode ceramah dengan pembelajaran konvensional. Teknik pengumpulan data melalui instrumen tes hasil belajar kognitif berupa pretest dan posttest. Data dianalisis dengan statistik deskriptif menggunakan uji N-Gain dan statistik inferensial menggunakan uji t. Berdasarkan perhitungan uji N-Gain hasil belajar kognitif peserta didik diperoleh bahwa rata-rata nilai N-Gain kelas eksperimen sebesar 0,5165 kategori sedang sedangkan rata-rata nilai N-Gain kelas kontrol sebesar 0,2972 ketegori rendah. Perhitungan uji t membuktikan bahwa ada perbedaan yang signifikan hasil belajar kognitif antara kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh hasil  = 5,9430  = 1,9973 dengan taraf signifikansi 0,05.

Keywords

Pemberian Tugas Variatif Kooperatif Tipe Numbered Head Together Hasil Belajar Kognitif

Article Details

How to Cite
Nurlina, N., Sutrisno, S., & Nursiah, N. (2024). PENGARUH METODE PEMBERIAN TUGAS VARIATIF DENGAN MODEL KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEAD TOGETHER (NHT) TERHADAP HASIL BELAJAR KOGNITIF PESERTA DIDIK XI IPA . PHYDAGOGIC : Jurnal Fisika Dan Pembelajarannya, 7(1), 79 - 86. https://doi.org/10.31605/phy.v7i1.4326